Senin, 11 Juli 2022

Sepucuk Surat Dari Negeri Sakura

 Sepucuk Surat dari Negeri Sakura : Perayaan Idul Adha 1443 H di Perfektur Shizuoka, Jepang


Nama saya Achmad Ravy Surya Gumilang, teman teman memanggil saya Ravy. Saya berkesempatan untuk mengikuti program Asia Kakehashi tahun 2022 ini di negeri Sakura. Sebagai seorang siswa SMK PGRI 1 Gresik, mendapatkan kesempatan untuk menempuh pendidikan di negeri Sakura, Jepang ini sangatlah berharga. 



Saya bersekolah di Shizuoka Seiko Gakuin di Perfektur Shizuoka, Jepang. Awal menginjakkan kaki di sekolah ini, rasanya antara percaya atau tidak percaya bahwa saya sudah berada di sini untuk belajar kurun waktu 10 bulan sampai nanti Maret 2023. 


10 Juli 2022 bertepatan dengan 10 Dzulhijjah 1443 H waktu Jepang, saya alhamdulillah berkesempatan untuk melaksanakan sholat idul adha di Shizuoka Masjid. 


Sebelum kegiatan sholat idul Adha, saya browsing dulu di mana area masjid yang terdekat, setelah saya mendapatkan informasi tentang Shizuoka masjid, saya menghubungi contact person yang tertera di fliyer. Saya mendaftarkan diri saya untuk waktu sholat id yang ke 2. Ada 3 kali waktu sholat yang disediakan, pukul 07.00 am, pukul 08.00 am dan pukul 09.00 am. Tata aturan untuk kegiatan sholat idul Adha di Shizuoka Masjid adalah : 1. Berwudhu dari rumah, 2. Memakai Masker, 3. Menghindari kontak fisik dan 4. Segera meninggalkan tempat setelah sholat selesai dilaksanakan, selain itu saya membawa sajadah saya sendiri. 


Lokasi Masjid sejauh +/- 10 km dari sekolah saya, ditempuh selama +/- 30 menit menggunakan kendaraan pribadi. Saya diantar oleh Mr. Toshihiro, guru  di Shizuoka Seiko Gakuin Highschool bersama dengan salah satu teman saya siswa exchange student dari India, Alok. 


Idul Adha merupakan momen yang sangat penting bagi umat Islam di seluruh dunia. Sebuah peringatan Hari Besar Keagamaan Umat Islam yang disebut juga dengan Idul Qurban yang memiliki esensi bahwasanya Manusia harus ikhlas, jangan mencintai sesuatu terlalu berlebihan karena semua akan kembali kepada Allah SWT dan percaya kepada Allah SWT, bahwa Allah akan memberikan yang lebih baik pada diri kita. Dan dalam momen Idul Adha 1443 H kali ini saya merasa sangat bersyukur masih bisa melaksanakan ibadah meskipun jauh dari tanah air saya Indonesia.


Beruntung sekali, saya dikelilingi oleh teman teman di Shizuoka Seiko Gakuin High School yang memiliki toleransi  sangat tinggi. Mereka menghargai adanya perbedaan yang ada. 


Shizuoka Masjid adalah salah satu Masjid yang terletak di Perfektur Shizuoka, saya sangat bersyukur masih bisa melaksanakan sholat idul adha tahun ini mengobati rasa kerinduan saya pada tanah air. Saya bisa bertemu dengan orang orang dari Indonesia, selain itu saya juga mendapatkan makanan berupa Nasi Mandhi dengan lauk daging Kambing. Suasana takbir menggema di Shizuoka Masjid menjadikan Idul Adha tahun ini begitu berkesan dan istimewa bagi saya, seorang siswa SMK PGRI 1 Gresik kelas X jurusan Teknik Ketenagalistrikan yang memiliki kesempatan menapakkan kaki dan menuntut ilmu di negeri Sakura

Cinta Yang Tak Bertepi

 Senja pun datang menjelang Kala kau masih ada di angan Tak terpikirkan olehku Bibirku kelu bahkan tak mampu mengucap namamu Betapa hari dem...