Jumat, 07 Oktober 2022

Media Pembelajaran Pizza dari Pemanfaatan Barang Bekas

SITI KHOIRIYAH, S.Pd

TK DHARMA WANITA PERSATUAN INDRO



Dalam memberikan pembelajaran yang memuat numerasi, salah satu cara yang terbaik adalah menggunakan media pembelajaran angka. Maka dari itu, media pembelajaran yang digunakan pun harus memiliki makna, mudah dipahami anak usia dini dan juga disampaikan dengan menggunakan bahasa yang sederhana dalam menyampaikan maksud dari media pembelajaran ini.

Salah satu media pembelajaran angka yang mudah digunakan adalah media pembelajaran pizza. Media ini selain bahannya mudah dicari, mudah dibuat juga mudah digunakan.

Media pembelajaran pizza ini menjadi salah satu media pembelajaran yang memudahkan siswa untuk belajar angka (numerasi) dengan lebih cepat dan mudah



Konsep bilangan yang dikenalkan dalam media pembelajaran pizza ini adalah konsep bilangan melalui tahapan mencacah dari angka 1 - 10. Jadi setiap anak menyebutkan urutan angka secara lisan dari 1 sampai 10.



Anak diajak berhitung jumlah pizza yang ada di media pembelajaran pizza ini. Mereka menempelkan angka pada gambar pizza yang dimaksud.

Melalui media pembelajaran pizza ini diharapkan anak akan mendapatkan pengalaman belajar angka yang efektif dan menyenangkan. Maka dari itu, media pembelajaran pizza ini sangat cocok digunakan untuk pendidikan anak usia dini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Indahnya Langit CiptaanMu

 Langit adalah bagian alam yang paling kusukai,Begitu luas dan indah, Warna yang berganti setiap saat, kuamati setiap pergerakan yang ada di...